BERITA

Detail Berita

PESTA DEMOKRASI PEMILIHAN WAKIL DAN KETUA OSIS SMK NEGERI 1 CERMEE

Senin, 26 September 2022 09:15 WIB
57 |   -

Senin (26/9/2022) diadakan pesta demokrasi Pemilihan Wakil dan Ketua OSIS di SMK Negeri 1 Cermee. Pemilihan Wakil dan Ketua OSIS yang dilakukan tiap tahun ini, rupanya menjadi momen demokrasi yang paling ditunggu. Dalam proses pelaksanaannya sebagai salah satu Projek Profil Pelajar Pancasila dengan tema Suara Demokrasi, para siswa diajarkan untuk dapat melaksanakan proses pemilihan suara dengan tata cara yang benar. Bagaimana cara mendukung dengan positif dan memahami tujuan dari visi misi tiap kandidat, sampai pada akhirnya mengawal keberhasilan dari program yang telah dijanjikan.

Proses pemilihan wakil dan ketua OSIS ini dilakukan dalam tiga tahapan, yang pertama mulai dari seleksi yang dilakukan dalam bentuk tes tulis dan tes wawancara yang dilaksanakan di aula SMK Negeri 1 Cermee pada hari Jumat, 16 September 2022. Dari seleksi tahap satu ini, didapatlah enam kandidat, yang terdiri dari tiga calon ketua OSIS dan tiga calon wakil ketua OSIS yaitu :

  • KANDIDAT CALON KETUA OSIS

1. Nyi Nila (X DKV)
2. Siti Aisyah (XI MM 2)
3. Indah Fitriyah (XI MM 1)

  • KANDIDAT CALON WAKIL KETUA OSIS

1. Siti Khotija (X PF 1)
2. Mareta Claudia Prasasti (X PF 1)
3. Muhammad Dani (X PF 1)

Seleksi tahap kedua dilakukan di Lapangan Upacara SMK Negeri 1 Cermee dengan cara pembacaan visi misi dari tiap calon kandidat wakil dan ketua OSIS di depan seluruh siswa. Hal ini sebagai sarana kampanye tiap calon agar mereka dapat lebih meyakinkan calon pemilih agar bisa mendukung program yang telah mereka buat.

Kegiatan ini dilakukan setelah upacara bendera dilaksanakan, dengan didampingi oleh para guru dan staf tata usaha serta dihadiri langsung oleh kepala sekolah. Dengan di pandu oleh Ketua OSIS periode 2021-2022, tiap calon maju ke atas mimbar untuk membacakan visi misinya.  Salah satu visi yang diusung oleh calon kandidat adalah "Menjadikan SMK Negeri 1 Cermee menjadi sekolah unggul yang berkualitas, berprestasi, aktif dan inovasi dengan dilandasi oleh iman dan taqwa."

Seleksi tahap tiga, sebagai puncak dari pesta demokrasi Pemilihan Wakil dan Ketua OSIS adalah pemungutan suara yang akan dilaksanakan pada hari Kamis, 29 September 2022 dengan cara pencoblosan di bilik suara yang telah ditentukan, dimana tiap warga sekolah memiliki satu suara untuk diberikan kepada calon yang mereka inginkan.

 

 

 

 

 

 

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini