Detail Berita

Beranda / Berita / Detail Berita

PENGARAHAN PRA MPLS SMK NEGERI 1 CERMEE TAHUN PELAJARAN 2023-2024

Selasa, 11 Juli 2023 16:53 WIB 0 Komentar 139

BONDOWOSO - Pra MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) adalah periode penting bagi para siswa baru yang akan memasuki lingkungan sekolah yang baru. Selain sebagai momen untuk berkenalan dengan lingkungan sekolah, pra MPLS juga bertujuan untuk membantu siswa baru beradaptasi dengan baik di sekolah baru mereka. Sehingga saat masuk ke sekolah yang baru, siswa baru sudah bisa mengkondisikan keadaannya tanpa ada rasa canggung.

Senin (9/7) SMK Negeri 1 Cermee (SMAKECE) melaksanakan kegiatan pra MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah). Kegiatan ini bertempat di Aula SMK Negeri 1 Cermee. Yang dilaksanakan pukul 08.00 - selesai. Diikuti oleh seluruh siswa baru  dari berbagai jurusan yang telah dipilih sebelumnya baik siswa laki - laki maupun siswa perempuan. Siswa baru hadir dengan menggunakan seragam dan memakai sepatu dengan membawa alat tulis. Pengarahan dilakukan oleh Sujianto selaku Kepala Sekolah, Tim Kesiswaan yaitu Rahayuning A. dan Nugroho Wibowo  serta Holifatur Rosidi selaku tim PPDB dan Operator sekolah.

Kegiatan pengarahan pra MPLS yang dilakukan antara lain tutorial pengisian formulir peserta didik, setiap siswa diwajibkan mengisi formulir yang telah disediakan oleh sekolah. Kemudian melengkapi berkas bagi siswa baru yang belum lengkap seperti fotocopy akte kelahiran, kartu keluarga (KK), fotocpy KTP orang tua dan lain - lainya. Pengarahan mengenai kegiatan MPLS yang akan dilaksanakan pada awal masuk tahun ajaran baru yaitu tahun 2023 - 2024. Tak hanya itu, juga ada penyampaian mengenai garis besar setiap jurusan yang perlu diketahui oleh siswa baru atau peserta didik yang akan masuk dijurusan yang telah dipilih sebelumnya, supaya siswa memiliki gambaran mengenai jurusannya. (din)


Bagikan ke:

Apa Reaksi Anda?

0


Komentar (0)

Tambah Komentar

Agenda Terbaru
Prestasi Terbaru